Terketuk Panggilan demi Pendidikan Layak di Pedalaman
Sekolah-sekolah di pedalaman bertujuan mendekatkan pendidikan pada siswanya. Kegiatan belajar-mengajar bersifat adaptif menyesuaikan konteks kehidupan setempat.
Para guru yang mengawal pendidikan di pedalaman tak hanya menghadapi beratnya medan dan jauhnya akses. Mereka juga harus mampu mengasup pendidikan setara dan sarat teknologi di tengah situasi hutan tak berjaringan internet hingga mencari solusi bagi siswanya yang terancam berhenti sekolah karena membantu orangtua bekerja.
Guru di komunitas pedalaman suku Batin Sembilan, Rio Afrian (30), resah tatkala Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) digelar. Selama ini, para siswanya di komunitas pedalaman Kabupaten Batanghari itu belum tersentuh teknologi. Jaringan internet pun belum masuk di wilayah itu.